Maroko, merupakan Negara yang terletak di benua afrika, tepatnya afrika utara. Raja yang memerintah saat ini adalah Muhammad VI yang dinobatkan pada 23 juli 1999. Beliau adalah anak kedua pasangan raja Hassan II dan lalla latifa hammou yang berasal dari sebuah keluarha berber yang penting. Raja mohammad Vi menikah dengan salma benani yang seorang insinyur computer dari fez pada 21 maret 2002. Keluarga kerajaan ini memiliki seorang anak yaitu pangeran mahkota maulay hassan yang lahir pada 8 mei 2003.
Pemerintahan Negara yang meyoritas penduduknya beragama islam ini dipimpin oleh seseorang perdana menteri. Hasil bumi Negara ini sangat khas tanah arab, seperti zaitun, kurma, buah sitrun, padi, pospat, mangan, seng, batubara, dan tembaga.
Negeri ini merupakan gudangnya para ulama terkemuka. Diantaranya syeh abu Abdullah Muhammad bin Muhammad bin daud as- shonhaji, syeh abu Abdullah Muhammad bin sulaeman al-jazuly. Karya tulis kedua ulama itu sangat masyhur dikalangan umat islam seluruh dunia.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar